Pengaturan Warna ala HTC
|
HTC |
Sebelum Motorola Moto X dirilis ke pasar dengan daya tarik beragam warna yang mudah dikustomisasi, seperti diungkap melalui Theverge, HTC pabrikan ponsel asal Taiwan sudah punya konsep sendiri tentang ragam pilihan warna yang akan tersedia pada perangkat smartphone mereka.
Latar Belakang
Berawal dari rencana kesepakatan antara HTC dengan operator nirkabel Sprint seputaran bulan Juli tahun ini, hal tersebut sempat tertunda karena alasan faktor biaya dan tingkat kerumitan produksi.
|
HTC |
Kabar ini berkembang lewat sumber yang dekat dengan HTC dan mengatakan bahwa proyek percontohan perangkat sudah digulirkan oleh tim HTC Design Studio untuk jenis smartphone HTC8XT dan 8S mereka yang menampilkan beberapa opsi pilihan kustom warna.
Bahkan pilihan warna akan termasuk menyentuh pilihan warna yang disuka si pembeli untuk speaker, aksen, dua-nada highlights, dan ukiran pribadi pada perangkat tersebut.
Jadi menyoal rencana HTC menyajikan banyak pilihan warna untuk pelanggannya tampaknya tak sekedar disebut sebagai pengekor kesuksesan Motorola yang seperti diketahui, salah satu keunikan smartphone Moto X adalah konsep customizable yang diusungnya sesuai keinginan konsumen.